IMPLEMENTASI METODE JOYFULL LEARNING PADA PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SD ISLAM DARUL MAKMUR SUNGAI ROTAN BATU TABA AMPEK ANGKEK
DOI:
https://doi.org/10.38048/jcp.v4i1.3043Abstract
Penelitian ini membahas tentang Implementasi Metode Joyfull learning Pada Pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SD Islam Darul Makmur Sungai Rotan pada beberapa materi/pokok bahasan siswa kelas V SD Islam Darul Makmur. Dalam pembelajaran PAI masih banyak terdapat peserta didik yang kurang bersemangat, bosan, dan tidur-tiduran. Untuk itu dengan menggunakan metode joyfull learning yang bertujuan untuk menciptakan pembelajaran yang menyenangkan. Metode Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif. Jenis pendekatan menggunakan narrative research (penelitian naratif). Metode pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan studi dokumentasi. Penelitian ini memperoleh kesimpulan (1) Implementasi metode joyfull mastering pada pembelajaran PAI adalah dengan cara menerapkan roll play ( bermain peran) , ice breaking, mind mapping, game pelajaran disertai dengan iringan musik melalui pengeras suara loudspeaker, disamping itu juga menerapkan hafalan dengan mencocokan arti dengan tanda panah. (2) Faktor pendukung implementasi metode joyfull studying pada pembelajaran PAI kelas V di SD Islam Darul Makmur adalah motivasi semangat dari peserta didik untuk belajar, sedangkan faktor penghambatnya adalah kurangnya kreativitas pendidik